Neutron Yogyakarta

Aktivitas Yoga Ditemukan pada Relief Lalitavistara

Aktivitas Yoga Ditemukan pada Relief Lalitavistara
MEDITASI: Para peserta yoga tampak menikmati aktivitasnya di kompleks Candi Borobudur, Rabu pagi (21/6).Humas TWC Unit Borobudur untuk radar jogja

RADAR MAGELANG – PT Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko menggelar Dharma Yoga di kompleks Candi Borobudur dan Taman Wisata Keraton Ratu Boko. Kegiatan ini rutin digelar untuk menyemarakkan International Yoga Day saban 21 Juni.
Kegiatan bertajuk ‘Yoga for Vasudhaiva Kutumbakam’ ini menekankan kesehatan individu yang bebas diskriminasi dengan latihan rutin yoga. Hal ini mencerminkan semua manusia saling berhubungan, hidup rukun, dan bekerja sama dengan lainnya.

General Manager TWC Unit Borobudur Jamaludin Mawardi menuturkan, aktivitas yoga juga dapat ditemukan pada relief Lalitavistara Candi Borobudur. Dia ingin menyisipkan pesan edukasi yang terpahat pada relief tersebut tentang meditasi. “Berada di lingkungan cagar budaya kompleks Candi Borobudur, tentunya kami juga mengambil inspirasi dari relief-relief yang ada. Kemudian kami aplikasikan dalam kegiatan-kegiatan positif seperti Yoga,” ungkapnya, Rabu (21/6/23).

Baca Juga: Kali Kedua Kaisar Jepang Naik Candi Borobudur

Dia mengatakan, lingkungan dan atmosfer tempat untuk melakukan kegiatan yoga menjadi elemen yang sangat penting. Tentunya dibutuhkan tempat yang sarat dengan ketenangan dan kondisi alam yang mendukung.

Di kompleks Candi Borobudur, peserta yoga menikmati kemegahan warisan budaya dunia. Selain itu, setelah aktivitas yoga, peserta disuguhi kuliner healthy breakfast yang menggugah selera.
Dharma yoga ini diikuti oleh peserta dari Jogja dan Jawa Tengah. Selain untuk memeriahkan International Yoga Day 2023, aktivitas Dharma Yoga merupakan bentuk pengembangan spiritual dan sport tourism di kawasan tersebut.

Hal ini selaras dengan pengembangan destinasi heritage yang mengutamakan upaya pelestarian dengan aktivitas wisata yang berkualitas dan esensial. “Aktivitas-aktivitas yang memberikan spirit dan value pada destinasi kita dorong pengembangannya,” paparnya.
Menurutnya, destinasi memiliki jiwa yang bisa sejalan dan bisa dirasakan oleh pengunjungnya. Hal itulah yang akan dikembangkan dan selaras dengan semangat menghadirkan destinasi yang berkualitas untuk mendukung akselerasi pariwisata Indonesia menuju lebih baik.

Baca Juga: Gajah Borobudur Dipadah ke Jogja dan Semarang, Sudah Dirawat TWC Lebih dari 30 Tahun

Direktur Pemasaran, Pelayanan dan Pengembangan Usaha PT TWC Hetty Herawati mengutarakan, yoga ini merupakan inisiatif besar dari PT TWC. “Kami menyelenggarakan kegiatan ini dalam rangka memperingati International Yoga Day 2023. Sebagaimana komitmen untuk terus menumbuhkan Sport Tourism di kawasan Borobudur, Prambanan maupun Ratu Boko,” paparnya. (aya/pra/sat)

Lainnya