Neutron Yogyakarta

Kapolres: Korban Luka Tercatat 31 Orang

Kapolres: Korban Luka Tercatat 31 Orang

RADAR MAGELANG – Kapolres Kulon Progo AKBP Nunuk Setyowati menyebutkan, update terbaru hingga Selasa pukul 17:30 diinformasikan total jumlah penumpang KA Argo Semeru berjumlah 472 orang, dan KA Argo Wilis berjumlah 288 orang. Adapun korban luka baik ringan dan merawat inap total 31 orang. Mereka terdiri atas 28 luka ringan langsung ditangani shelter dekat lokasi kejadian, kemudian satu orang rawat inap dan dua menjalani rawat jalan.

Sampai pukul 18:00 seluruh penumpang di shelter sudah dievakuasi semuanya difasilitasi KAI. Penumpang yang menuju Gambir (Jakarta) dan Surabaya sudah dievakuasi. Informasi dari PT KAI, sudah tidak ada penumpang yang tertinggal. Kecuali yang menjalani rawat inap di RS wilayah Kulon Progo.

“Untuk evakuasi gerbong menunggu PT KAI, sementara informasi dari PTK untuk penyebabnya belum bisa dipastikan. Ini juga masih di lapangan bersama Tim Terpadu Basarnas, PMI, Dinkes dan TNI yang sudah memastikan penumpang terlayani dengan baik,” ucapnya.

Baca Juga: Perjalanan KAI Commuter Line Dibatalkan Imbas Kecelakaan KA Argo Semeru, Ada Bea Pengembalian Seratus Persen

Penumpang yang selamat jurusan Jakarta sudah diangkut menggunakan KRD ke Stasiun Wates dan sudah disiapkan KA pengganti tujuan Gambir, Jakarta. Proses evakuasi juga dilakukan untuk barang bawaan penumpang. “Yang jelas tidak ada korban jiwa,” tambahnya.

Pantauan Radar Jogja di lokasi kejadian, seluruh penumpang dipastikan selamat, kendati demikian rangkaian KA Argo Semeru masih berada di titik yang sama. Terlihat police line dipasang untuk memastikan warga yang berduyun-duyun datang untuk sekadar memastikan kabar kecelakaan itu mendokumentasikan dari luar garis polisi. Sementara KA Argo Wilis sudah berhasil dievakuasi dan meninggalkan lokasi kejadian. (tom/laz)

Lainnya