Neutron Yogyakarta

UNY Usut Serius Kabar Dugaan Pelecahan Seksual, Tak Akan Lindungi Fahrezy Jika Terbukti

UNY Usut Serius Kabar Dugaan Pelecahan Seksual, Tak Akan Lindungi Fahrezy Jika Terbukti

RADAR MAGELANG – Media sosial X (dulu Twitter) dihebohkan dengan kabar dugaan pelecehan seksual di lingkungan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Kabar itu muncul setelah seseorang yang mengaku korban curhat lewat X. Sedangkan pelaku, diduga anggota badan eksekutif mahasiswa (BEM) UNY bernama M. Fahrezy.

Kabar itu muncul Jumat (10/11) saat seorang mahasiswa baru (maba) UNY bercerita lewat akun @UNYmfs. Dia bilang, berkenalan dengan kakak tingkat pada Februari. “Kukira dia baik, ternyata dia cab*l, aku udah dilecehin dia dari Oktober sampai sekarang,” tulis korban.

Dia memilih untuk speak up sekarang karena merasa sudah muak dengan pelecehan itu. Dia juga mengaku pernah dilukai oleh pelaku sehingga selama ini memilih diam. “Plis help me. Aku gaberani spill nama pelaku. Tapi Aku hafal nimnya 21312244076,” lanjut korban di akun @UNYmfs.

Nah, dari nomor induk mahasiswa (nim) itulah diketahui kalau terduga pelaku adalah M. Fahrezy. Mahasiswa FMIP UNY yang juga anggota BEM. Dalam curhatannya, sosok yang mengaku korban melampirkan screenshoot percakapan yang merendahkan martabatnya sebagai perempuan.

Tangkapan Layar.(indotoday)

Dihubungi JawaPos.com, Dekan FMIPA Dadan Rosana menegaskan jika UNY serius dalam merespons kabar itu. Dia mengatakan pihaknya sudah memiliki satgas Anti Kekerasan Seksual yang sudah dilibatkan untuk mengusut kasus itu.

“Sehingga kalau benar ada pelecehan seksual, kami tidak akan menutup-nutupi dan melibatkann kepolisian dalam penangannya,” ujarnya Jumat malam.

Lebih lanjut dia menjelaskan, UNY berkomitmen berada di pihak korban pelecehan seksual. “Komitmen kami sangat melindungi korban selama hal itu dilaporkan dengan jelas. Bukan sekedar upload tangkapan layar dengan nama samaran, kemudian dihapus lagi setelah viral dengan cepat,” imbuh Dadan.

Untuk mendapatkan kejelasan siapa korbannya, pihak kampus juga mencari informasi akum @UNYmfs. Pihaknya juga tidak menutup kemungkinan untuk melaporkan akun tersebut supaya semuanya terang. “Kami juga coba melaporkan akun yang menyebarkan. Tidak jelas admin dan keberadaannya,” tuturnya.
Dadan mengatakan, pihaknya sudah mengonfirmasi kabar itu ke terduga pelaku. M. Fahrezy mengaku siap diperiksa untuk membuktikan bahwa dirinya tidak bersalah. “Yang bersangkutan merasa itu fitnah,” katanya.

Dihubungi terpisah, Kasubag Humas UNY Sudaryono juga memastikan jika pihaknya serius menangani. Saat ini, FMIPA sudah melakukan proses lebih lanjut. “Sampai saat ini, kami masih menunggu hasil dari Tim Pencegahan dan Penanggulangan Kekerasan Seksual,” terangnya.(Dhimas Ginanjar/JawaPos)

Lainnya