Neutron Yogyakarta

Tabrak Truk Pasir, Sopir Box Diduga Mengantuk

Tabrak Truk Pasir, Sopir Box Diduga Mengantuk
EVAKUASI: Tim SAR gabungan berusaha mengeluarkan sopir yang terjepit di kemudi truk Kamis (23/11).Dokumentasi Basarnas Unit Borobudur

RADAR MAGELANG – Seorang sopir truk box bernama Endro Prasetyo, 28, warga Prambanan, Klaten terjepit kemudi usai menabrak truk lain. Insiden itu terjadi di Jalan Raya Jogja-Magelang, tepatnya di Salam sekitar pukul 06.40. Beruntung, Endro berhasil dievakuasi tim SAR gabungan dengan keadaan selamat.

Kepala Kantor SAR Semarang Heru Suhartanto menjelaskan, saat itu Endro mengendarai truk dari Jalan Jogja menuju Kabupaten Magelang. Sesampainya di Salam, di depannya ada truk pasir yang tiba-tiba berpindah jalur zigzag dari kiri ke kanan.

Korban pun terkejut dan tidak bisa menguasai laju kendaraan. “Sehingga mengakibatkan tabrakan. Kaki kiri Endro terjepit di kemudi dan membutuhkan pertolongan,” ungkap Heru Kamis (23/11).

Baca Juga: Awalnya Magang di Polres Magelang Kota, Briptu Renita Rismayanti, Peraih Predikat Polwan Terbaik dari PBB 

Koordinator Unit Siaga SAR Borobudur Basuki pun memberangkatkan satu tim rescue untuk melaksanakan pertolongan. Disertai alat ekstrikasi yang merupakan peralatan khusus untuk mengevakuasi korban kecelakaan.

Motode pertolongan, kata dia, tim SAR gabungan membuka akses dengan ram jack untuk mengeluarkan korban. Sebab, kaki kiri terjepit body dasboard. “Sekitar 30 menit, korban berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat kemudian dibawa ke RSUD Muntilan,” jelasnya.

Sementara itu, Kanit Gakkum Satlantas Polresta Magelang Ipda Ricky S Hartono menerangkan, laka lantas ini terjadi antara kendaraan truk box dengan kendaraan lain saat melintas di Jalan Jogja menuju ke arah Magelang. Dugaan sementara, sopir truk box berwarna kuning dengan nomor polisi (nopol) AD 8208 AV mengantuk.

Baca Juga: Kurang dari Dua Bulan, Kali Kedua Ada Pembuangan Bayi di Kota Magelang

Dia melanjutkan, saat truk sudah berada di jarak dekat, sopir tidak bisa menghindar. Sehingga menabrak kendaraan yang lain. “Untuk kondisi sopir yang terjepit selamat, hanya mengalami patah kaki. Dan dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa lainnya,” terangnya.

Atas kejadian tersebut, lalu lintas dari arah Jogja menuju Magelang sempat macet. Namun, lalu lintas berangsur normal usai sopir truk berhasil dievakuasi. (aya/eno)

Lainnya