Neutron Yogyakarta

SBY Kunjungi Kelenteng di Kota Magelang, Dapat Jamuan Getuk hingga Diberi Lukisan

SBY Kunjungi Kelenteng di Kota Magelang, Dapat Jamuan Getuk hingga Diberi Lukisan
SILATURAHMI: Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono saat menerima hadiah berupa lukisan bertajuk Magelang in love & peace'dari Yayasan Tempat Ibadah Tri Dharma (TITD).NAILA NIHAYAH/RADAR JOGJA

RADAR MAGELANG – Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berkunjung ke Tempat Ibadah Tri Dharma (TITD) Liong Hok Bio, Kota Magelang, Rabu (17/1/2024).

Dalam kunjungannya, SBY tidak menyinggung soal politik, pilpres, maupun pemilu. Justru, terkesan dengan jamuan yang diberikan, yakni getuk.

Politikus Andi Alfian Mallarangeng mengutarakan, kunjungan SBY kali ini murni untuk bertemu dengan kawan lama yang tidak lain adalah ketua yayasan.

Termasuk, bersilaturahmi dengan warga dari etnis Tionghoa di Kota Magelang.

“Ini (kunjungan) murni kangen-kangenan. Karena memang pak SBY dengan komunitas Tionghoa sudah akrab. Terutama pak David yang merupakan kawan lama,” jelasnya usai kunjungan.

Dalam kunjungannya, kata dia, SBY dan sejumlah warga Tionghoa saling bertukar pikiran. Namun, mereka tidak sedikitpun membicarakan soal pilpres maupun pemilu.

SBY, lanjut Andi, justru terkesan dengan jamuan yang membuatnya selalu mengenang Kota Magelang. Yakni getuk.

Sementara itu, Ketua Yayasan TITD Liong Hok Bio, Kota Magelang David Herman Jaya menambahkan, kedatangan SBY bersama rombongan diterima dengan senang hati.

“Dia (SBY) tamu, kami tuan rumah. Kami hormati. Kelenteng kan tempat umum, semua boleh (berkunjung). Tamu siapapun boleh,” paparnya.

Selama berbincang, kata dia, tidak ada pesan spesial dari SBY. Pun tidak ada perbincangan soal politik.

Namun, SBY banyak bercerita pengalamannya selama menjadi taruna di Akmil Magelang.

Sangat anak pun pernah mengenyam pendidikan di SMA Taruna Nusantara. Termasuk mengenang ayah mertuanya, Jendral TNI Sarwo Edhie Wibowo.

Dalam kesempatan tersebut, David memberikan sebuah lukisan kepada SBY.

Lukisan itu merupakan karya pelukis I Made Arya Dwita Dedok yang bertajuk Magelang in love & peace. Dilukis di atas kanvas berukuran 40 x 50 sentimeter. (aya)

Lainnya