Neutron Yogyakarta

Pekan Pertama Ramadan Harga Sayuran Naik, Pembeli Turun

Pekan Pertama Ramadan Harga Sayuran Naik, Pembeli Turun
MELONJAK NAIK: Harga beberapa komoditas sayur-mayur di Kota Magelang mengalami kenaikan. Seperti tomat, buncis, sawi, dan lainnya.NAILA NIHAYAH/RADAR JOGJA

KORAN MAGELANG – Pekan pertama Ramadan, harga sayur-mayur di Kota Magelang melambung tinggi. Mulai dari jagung manis, buncis, tomat, sawi, hingga kangkung. Kenaikan harganya bisa mencapai dua sampai tiga kali lipat.

Pedagang sayur di Pasar Rejowinangun Novi, 28 mengutarakan, kenaikan harga sejumlah komoditas, terutama sayuran sudah dirasakan sejak hari pertama Ramadhan. “Harga sayuran mulai naik di awal-awal puasa kemarin,” ujarnya saat ditemui, Senin (18/3).

Dia menyebut, kenaikan paling tinggi adalah brokoli. Yang biasanya Rp 12 ribu-Rp 15 ribu per kilogram (kg) menjadi Rp 40 ribu per kg. Selain itu, jagung manis menjadi Rp 12 ribu dari yang semula Rp 5 ribu per kg.

Kemudian, buncis dari harga Rp 3 ribu menjadi Rp 14 ribu per kg. Tidak hanya itu, tomat juga mengalami kenaikan hampir dua kali lipat. Yang semula Rp 12 ribu, kini menjadi Rp 22 ribu per kg. Begitu pula dengan sawi putih yang biasanta dijual Rp 4 ribu menjadi Rp 14 ribu per kg.

Kenaikan harga beberapa sayur-mayur itu, kata dia, berdampak pada jumlah pembeli di lapaknya yang mengalami penurunan. “Pembeli menurun. Kemarin itu ramainya sebelum puasa sampai hari ketiga puasa,” bebernya.

Pedagang sayur lainnya Fahrul, 33 menuturkan, kelangkaan sejumlah komoditas sayuran membuat harganya melonjak di pasaran. Rata-rata naik dua sampai tiga kali lipat. Seperti kacang panjang, bayam, kangkung, hingga tomat.

Untuk harga kangkung menjadi Rp 5 ribu-Rp 6 ribu dari yang sebelumnya Rp 2.500 per ikat. Sedangkan bayam biasanya dihargai Rp 5 ribu, sekarang menjadi Rp 7 ribu-Rp 8 ribu per ikat. Tomat pun mengalami lonjakan harga. Dari yang semula Rp 10 ribu menjadi Rp 20 ribu per kg.

Dia menambahkan, komoditas yang mengalami penurunan adalah cabai. Setelah gelaran pemilu lalu, harga cabai keriting merah bisa menyentuh angka Rp 80 ribu per kg. Saat ini turun menjadi Rp 45 ribu-Rp 50 ribu per kg. “Kalau cabai malah turun (harganya),” sebutnya.

Analis Perdagangan Ahli Muda, Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan Usaha Mikro Kota Magelang Budi Imam Hakim mengatakan, berdasarkan hasil survei, harga sejumlah komoditas sayuran memang naik. “Tomat naik sejak minggu lalu. Dari yang semula Rp 15 ribu-Rp 16 ribu per kg, menjadi Rp 22 ribu-Rp 25 ribu per kg,” katanya.

Dia menyebut, harga komoditas sayur-mayur itu sudah mengalami kenaikan di tingkat pemasok. Ditambah dengan beberapa ketersediaan sayuran yang mulai menipis. Sehingga para pedagang juga turut menaikkan harga. (aya/pra)

Lainnya