Neutron Yogyakarta

Ada 151 Cakades berebut Jadi Kades di 49 Desa

Ada 151 Cakades berebut Jadi Kades di 49 Desa
PILKADES SERENTAK : Berbagai spanduk dipasang warga supaya menghindari politik uang selama gelaran Pilkades di wilayah Kebumen.M Hafied/Radar Kebumen

RADAR MAGELANG – Tahapan pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di Kebumen sedang berlangsung. Tercatat, proses Pilkades serentak ini akan diikuti 151 calon kepala desa (cakades).

“Sebanyak 151 kepala desa akan mengikuti Pilkades,. Berbagai tahapan sudah. Tinggal masa tenang dan hari pencoblosan,” kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispermades) Kebumen Cokro Aminoto, Minggu (10/9/23).

Cokro menjelaskan, pelaksanaan Pilkades serentak berlangsung di 49 desa. Berbagai persiapan kini juga telah dilakukan. Salah satunya bimbingan teknis atau bimtek masing-masing panitia Pilkades. “Persiapan sudah semua. Tinggal pelaksanaan aja,” ungkapnya.

Baca Juga: 800 Pasukan Siap Amankan Pilkades Serentak

Cokro mengatakan, potensi kerawanan Pilkades ialah money politics atau politik uang. Pihaknya akan berkolaborasi dengan berbagai pihak guna mengantisipasi terjadinya politik uang. Selain itu, para cakades juga telah menandatangani pakta integritas terkait politik uang. “Sudah ada pakta integritas dalam mewujudkan pemilihan kades yang bersih dan akuntabel,” ujarnya.

Pemkab, kata Cokro, telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 1,2 miliar untuk penyelenggarakan Pilkades serentak. Anggaran tersebut diambil dari bantuan keuangan (bankeu) yang bersumber APBD. Adapun penyertaan anggaran yang diterima setiap desa akan berbeda. Tergantung dari jumlah daftar pemilih tetap (DPT) pada Pemilu terakhir.

Dengan rincian jika DPT kurang dari seribu, maka akan menerima anggaran Rp 21 juta. Sedangkan DPT yang lebih dari itu menerima anggaran berkisar Rp 24-27 juta. “Per desa dapat sekitar Rp 20 juta. Anggaran ini buat beli kotak suara, surat suara dan biaya operasional panitia,” jelas Cokro.

Baca Juga: Pilkades Serentak Sukses Digelar, 32 Petahana Menang Lagi

Sementara itu, Kapolres Kebumen AKBP Burhanuddin mengatakan, dalam pengamanan Pilkades telah disiagakan 800 personel gabungan. Terdiri dari 338 anggota kepolisian, 200 anggota TNI, 150 anggota Satpol PP, dan sisanya dari Satuan Linmas. “Kami menempatkan minimal dua personel Polri di setiap TPS. Kemudian, ditambah satu personel TNI dan dua personel Linmas,” jelasnya.

Ia menegaskan, hingga kini situasi keamanan dan ketertiban tetap terkendali. Para personel juga akan rutin patroli terpadu guna mengurangi potensi ancaman. “Senin sore besok anggota sudah disebar ke semua desa yang akan menggelar Pilkades,” tandasnya. (fid/pra)

Lainnya

Exit mobile version