RADAR MAGELANG – Seorang kuli bangunan berinisal JS, 49, dilaporkan meninggal saat bekerja. Pria warga Desa Donorojo, Kecamatan Sempor, Kabupaten Kebumen, itu meregang nyawa usai tertimbun pondasi rumah yang sedang dikerjakan.
Kasi Humas Polres Kebumen AKP Heru Sanyoto mengatakan, peristiwa nahas tersebut terjadi pada Senin (8/1) sekitar pukul 15.30 WIB.
Saat itu korban sedang mengerjakan struktur pondasi di belakang rumah tetangganya.
“Saat mengerjakan pembuatan pondasi, pondasi lama malah ambruk terkena longsoran tanah,” jelas Heru, Selasa (9/1).
Dijelaskan Heru, saat kejadian korban sedang mengerjakan pondasi beton penahan tanah bersama dua temannya.
Namun, hujan deras yang mengguyur beberapa hari belakangan membuat tanah sekitar gembur.
“Kebetulan rumah Saedi, atau warga yang mempekerjakan korban terletak di tebing,”
Pondasi yang roboh saat dilakukan pengukuran memiliki ketebalan 30 centimeter, tinggi 2,5 meter, dan panjang 9 meter.
Seorang saksi, kata Heru, sempat melihat tanah bergerak sebelum kemudian menimpa korban. Saksi juga berteriak agar korban berupaya menghindar, namun kejadian tersebut tak bisa dihindarkan.
“Korban tidak sempat menghindar dan kemudian tertimpa longsoran,” ungkapnya.
Baca Juga: Kuota Pupuk Subsidi Tahun Ini di Purworejo Berkurang, Ini Jumlah Alokasi Yang Disediakan…
Melihat kondisi korban tertimbun longsor, saksi atau kedua pekerja lain langsung bergegas meminta bantuan warga untuk mengevakuasi.
Namun, saat berhasil dievakuasi, korban sudah dalam keadaan meninggal.
Baca Juga: Sesalkan Terjadi di Lingkungan Sekolah Kota Pelajar
Berdasar olah tempat kejadian perkara (TKP), petugas tidak menemukan tanda yang mengarah ke tindak Pidana.
Pihak keluarga juga telah menerima kejadian tersebut sebagai kecelakaan.
“Saat ini, jenazah telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dilakukan pemakaman,” jelas Heru. (fid)