Neutron Yogyakarta

Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Personel Polres Purworejo Dites Urine

Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Personel Polres Purworejo Dites Urine
ANTISIPASI: Kegiatan tes urine bagi para personel Polres Purworejo untuk mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan Polres Purworejo, (10/1).ISTIMEWA

RADAR MAGELANG – Polres Purworejo melakukan tes urine untuk semua personelnya, kemarin (10/1). Tes yang dilakukan oleh Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Dokes) Polres Purworejo ini untuk mencegah penyalahgunaan narkoba oleh semua anggota.

Ratusan anggota dites di Halaman Mapolres Purworejo usai pelaksanaan apel pagi. Kapolres Purworejo AKBP Eko Sunaryo menyampaikan, kegiatan tersebut dilalukan untuk mengetahui keterkaitan pemakaian narkoba bagi personel Polres Purworejo. Selain itu, sebagai upaya penegakan disiplin dan bentuk pengawasan internal bagi personel. “Kami lakukan mendadak. Dan, personel tidak mengetahui adanya rencana pengecekan urine ini,” ungkapnya.

Diungkapkan, dari hasil tes urine tersebut, jika personel terbukti mengkonsumsi narkoba maka tidak akan diberikan toleransi. “Kalau ada yang terbukti melanggar akan ditindak tegas sesuai aturan yang berlaku,” tegas AKBP Eko.

Menurutnya, hal tersebut penting dilakukan untuk mengantisipasi adanya penyalahgunaan narkoba di lingkungannya sebagai penegak hukum. Mengingat, Polres Purworejo selalu berkomitmen untuk ikut memberantas narkoba khususnya di wilayah Kabupaten Purworejo.”Kami berharap, pengecekan urine tersebut dapat mencegah penyalahgunaan pemakaian narkoba bagi personel,” harapnya. (han/din)

Lainnya