RADAR MAGELANG – Baznas Kota Jogja mencatat ada 187 hewan sudah terdaftar untuk disembelih di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Giwangan. Layanan masih terbuka bagi masyarakat yang ingin menyembelih di RPH Giwangan.”Rinciannya sapi 145 ekor dan kambing 42 ekor,” ujar Pelaksana Baznas Kota Jogja Muhaimin, Selasa (27/6/23).
Kapasitas penyembelihan di hari H Hari Raya Idul Adha sebanyak 50 ekor. Sedangkan di Hari Tasyrik sampai Minggu (2/7) sebanyak 80 ekor. Muhaimin menyebut masih ada slot tersisa 30 Juni – 2 Juli. Menurutnya, biasanya penyembelihan di RPH karena tempat mereka di masjid maupun sekolahan kurang memadai.”Dan terjamin kalau di RPH itu,” imbuhnya.
Baca Juga: Warga Tegalrejo Dapat Bantuan Sapi Kurban dari Presiden Jokowi
Pemerintah Kota Jogja menerima lima ekor sapi bantuan dari gubernur DIJ dan perbankan di Jogja. Terdiri dari satu sapi gubernur DIJ, dua sapi dari Maybank, satu sapi dari Bank Jogja, dan satu sapi dari Bank BPD Jogja. Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkot Jogja Yunianto Dwi Sutono menyebutkan, sapi dari gubernur DIJ diserahkan untuk Masjid Pangeran Diponegoro Balai Kota Jogja. Dua ekor sapi dari Maybank diberikan kepada Satpol PP Kota Jogja dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH Kota Jogja).
Sedangkan satu ekor sap diberikan kepada Masjid Dalilatul Iman di Celeban Kota Jogja. Seekor sapi lagi diberikan kepada BNPB dan Pemadam kebakaran. (lan/din).