Neutron Yogyakarta

Drama Jalan Rusak di Klegung Berakhir

Drama Jalan Rusak di Klegung Berakhir
AKAN DIPERBAIKI - Kondisi jalan Padukuhan Klegung, Kalurahan Kedungpoh, Kalurahan Nglipar nampak rusak parah dan kerap memicu kecelakaan lalu lintas.ISTIMEWA

RADAR MAGELANG – Pemkab Gunungkidul akhirnya menjawab keluhan warga Padukuhan Klegung, Kalurahan Katongan, Kapanewon Nglipar mengenai infrastruktur jalan. Melalui APBD kabupaten, rencana perbaikan dilakukan pada September 2023.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Gunungkidul Irawan Jatmiko mengatakan, perbaikan infrastruktur jalan di Padukuhan Klegung masuk dalam rencana program kegiatan tahun ini.”Anggaran Rp 170 juta pelaksanaan September,” kata Irawan, Kamis (10/8/23).

Dia menjelaskan, anggaran yang ada diperkirakan dapat memperbaiki kerusakan ruas jalan sepanjang 120 meter. Tahun berikutnya akan dilakukan pencermatan menyesuaikan dengan ketersediaan anggaran.”Mudah-mudahan bisa terealisasi,” ujarnya.

Baca Juga: Drama Jalan Rusak di Klegung, Pemkab Gunungkidul Akhirnya Kucurkan Rp 170 Juta

Dukuh Klegung Arif Prasetyo mengaku belum mendapat kepastian perihal rencana perbaikan jalan di wilayahnya. Informasi itu diakui memang ada bahkan sudah mencuat beberapa tahun lalu.”Saya hanya mendengar kabar akan diperbaiki,” kata Arif.

Menurutnya, kerusakan jalan terjadi sejak 2002. Untuk panjang jalan rusak sekitar 700 meter. Jalan berstatus kabupaten membentang berurutan dari timur Padukuhan Jeruklegi, Klegung dan Padukuhan Blembeman. Padukuhan kanan kiri sudah diperbaiki sementara wilayahnya belum sama sekali.

Padukuhan Klegung memiliki 160 kepala keluarga (KK) dengan total kurang lebih 450 jiwa. Dari jumlah KK itu puluhan warga tinggal di rumah tidak layak huni (RTLH).”Total ada 50 sampai 60 rumah belum tembok permanen, delapan di antaranya sudah masuk dalam program perbaikan RTLH,” ujarnya. (gun/din)

Lainnya

Exit mobile version