Neutron Yogyakarta

Serahkan STNK dan Pelat Nomor Kendaraan Dinas ke Lurah

Serahkan STNK dan Pelat Nomor Kendaraan Dinas ke Lurah
RESMI – Bupati Gunungkidul Sunaryanta secara simbolis penyerahan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan plat nomor 144 unit Honda Vario 124 berlangsung di Amphitheater Taman Budaya Gunungkidul (TBG),

RADAR MAGELANG – Kendaraan dinas milik lurah se- Kabupaten Gunungkidul akhirnya dapat dioperasionalkan secara maksimal. Fisik kendaraan diserahterimakan lima bulan lalu. Dokumen surat kendaraan dan pelat nomor pun sudah jadi.

Secara simbolis penyerahan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan pelat nomor 144 unit Honda Vario 124 berlangsung, Kamis (7/9/23). Diserahkan langsung oleh Bupati Gunungkidul Sunaryanta, di Amphitheater Taman Budaya Gunungkidul (TBG).

Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kabupaten Gunungkidul Putro Sapto Wahyono mengatakan, serah terima dokumen kendaraan tersebut merupakan rangkaian kegiatan serah terima kendaraan operasional 20 Mei 2023.”Diserahkan kelengkapan kendaraan baik administrasi fisik maupun hukum yaitu berupa STNK dan pelat nomor,” kata Putro.

Baca Juga: Serahkan STNK dan Pelat Nomor Kendaraan Dinas ke Lurah, Bupati Gunungkidul: Akhirnya Bisa Terlaksana

Dikatakan, pemberian fasilitas kendaraan dinas diharapkan dapat dipergunakan seoptimal mungkin terhadap fungsi pelayanan publik. Baik itu dalam pelayanan program pembangunan, pemerintahan, dan kemasyarakatan pada masing-masing kalurahan.

Lurah Pacarejo, Kalurahan Semanu Suhadi mengucapkan banyak terima kasih atas kendaraan dinas yang telah diberikan kepada lurah. Pengadaan aset kendaraan dinas atas persetujuan dari DPRD dan instansi terkait yang lain.”Menjadi sarana operasional kami dalam mengemban tugas dan diserahkannya surat ini menjadi keamanan kami utamanya dalam hukum,” kata Suhadi.
Bupati Gunungkidul Sunaryanta berharap fasilitas ini dapat digunakan sebaik-baiknya. Sebagaimana diketahui, pengadaan kendaraan dinas lurah diambil dari APBD kabupaten senilai Rp 3,3 Miliar. (gun/din)

Lainnya