RADAR MAGELANG – Pembangunan fisik gedung baru DPRD Gunungkidul selesai lebih cepat dari target yang ditetapkan. Meski demikian, bangunan tersebut belum dapat digunakan karena perlu dilengkapi interior maupun sarana pendukung. Gedung ini dijadwalkan akan bisa difungsikan tahun depan.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPUPRKP) Kabupaten Gunungkidul Irawan Jatmiko mengatakan, progres pembangunan gedung baru DPRD sesuai rencana.”Pembangunan fisik lebih cepat dua bulan dari target selesai November 2023,” kata Irawan, Senin (23/10).
Dia menjelaskan, biaya pembangunan gedung wakil rakyat ini menelan hingga Rp 42 Miliar. Namun, ketika memasuki proses lelang, alokasi pembangunan turun menjadi sekitar Rp 33 Miliar.“Oktober ini sudah rampung dan sudah serah terima pekerjaan dari rekanan,” ujarnya.
Baca Juga: Pemkab Gunungkidul Berkomitmen Cegah Stunting, Perlindungan Ekosistem, dan Ketersediaan Air Bersih
Meski selesai lebih cepat, Irawan memastikan pengerjaan dilakukan secara profesional dan hasilnya berkualitas. Selama ini pihaknya melakukan monitoring sehingga progresnya dapat selalu terpantau.”Secara fisik gedung DPRD sudah jadi. Namun belum bisa digunakan karena pembangunan masih dilanjutkan tahun depan,” jelasnya.
Rencananya di 2024 mengerjakan landskap halaman dan pendukung gedung DPRD dengan alokasi anggaran Rp 1,9 Miliar. Penataan interior dalam gedung dengan pagu anggaran Rp 1,5 Miliar dalam pengadaan genset senilai Rp 850 Juta di tahun depan.
Sekretaris DPRD Gunungkidul Herry Sukaswadi mengkonfirmasi, target pembangunan fisik selesai November 2023. Namun, bangunan ini belum bisa langsung ditempati karena menunggu kelengkapan perabotan.”Seperti mebeler, dekorasi ruangan hingga mekanikal elektris seperti lampu hingga pendingin ruangan,” kata Herry.
Baca Juga: Kemarau Panjang, Elite Partai Demokrat Gunungkidul Berbagai Air Bersih
Dia menjelaskan, pengadaan fasilitas pendukung membutuhkan waktu. Persiapan pengadaan, pengumuman pelelangan, pendaftaran peserta lelang, penawaran, potensi gagal lelang dan pengumuman hasil lelang.“Targetnya Maret 2024 sudah bisa pindah ke gedung baru,” ujarnya.
Menurutnya, sesuai dengan masa jabatan yang berlaku, pergantian anggota DPRD dilaksanakan pada pertengahan Agustus 2024. Dengan demikian dewan baru hasil Pemilu 2024 sudah bisa menempati.”Tapi untuk dewan lama (sekarang masih menjabat) sangat tergantung dengan situasi dan kondisi pembangunan,” ucapnya. (gun/din)