Neutron Yogyakarta

Pemilik Kartu Indonesia Anak Gunungkidul Dapat Diskon Masuk Destinasi Wisata dan Belanja

Pemilik Kartu Indonesia Anak Gunungkidul Dapat Diskon Masuk Destinasi Wisata dan Belanja
ADA POTONGAN - Sejumlah anak menikmati liburan di HeHa Sky View, Kapanewon Patuk belum lama ini. (Foto: Gunawan/Radar Jogja)

RADAR MAGELANG – Kabar baik di tengah momen libur panjang akhir tahun ini. Di Gunungkidul, pemilik Kartu Indonesia Anak (KIA) mendapatkan diskon berkunjung ke destinasi wisata dan belanja.

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Gunungkidul Markus Tri Munarja mengatakan, program diskon berlaku untuk kunjungan objek wisata dan belanja ke toko yang bekerjasama dengan pemkab.

Baca Juga: Akhirnya Trailer Perdana Rebel Moon Part 2: The Scargiver Rilis

“Diskon wisata dan belanja kebutuhan sekolah sebesar 50 persen,” kata Tri Munarja, Selasa (26/12/2023).

Tri Munarja menjelaskan, kebijakan diskon pemilik KIA diatur dalam Permendagri Nomor 2 Tahun 2016 Tentang Kartu Identitas Anak.

Di Gunungkidul tidak semua destinasi ikut serta dalam program ini.

Baca Juga: Kebutuhan Surat Suara di Sleman Capai 4,33 Juta Lembar, KPU Perhitungkan Jumlah Tenaga Pelipat

“Di Gunungkidul, ada dua destinasi wisata dan dua swalayan yang melayani diskon pemegang KIA,” jelas Tri Munarja.

Dua destinasi itu masing-masing Heha Sky View (di Patuk), dan Heha Ocean View (di Panggang).

Sementara, swalayan yang telah bekerjasama dengan Pemkab Gunungkidul, Pamela 9 (Kapanewon Wonosari) dan Toserba Sambi 7 (Kapanewon Patuk).

Baca Juga: Riset Mengatakan, Perjalanan Ke Kantor Lebih Dari 60 Menit Meningkatkan Resiko Depresi

“Program ini sifatnya lokal, sebagai insentif untuk warga Gunungkidul. Namun dalam perkembangannya dapat diperluas tergantung pemilik usaha,” ucap Tri Munarja.

Disinggung mengenai jumlah pemegang KIA di Gunungkidul, Markus mengatakan bahwa sampai sekarang lebih dari 50 ribu jiwa.

Pihaknya mengapresiasi semangat masyarakat untuk mengajukan permohonan KIA.

Baca Juga: WHO: Kasus Covid-19 Dunia Melonjak Hingga 50 Persen Selama Sebulan Terakhir

“Saat bayi baru lahir keluar rumah sakit, sudah bisa mendapatkan akta, perubahan KK, dan KIA,” terang Tri Munarja.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Gunungkidul, Oneng Windu Wardhana mengatakan, program dispensasi tersebut kolaborasi antara Disdukcapil Kabupaten Gunungkidul dengan pihak pengelola wisata maupun pemilik toko.

“Bagian dari bentuk kerjasama,” kata Oneng Windu Wardhana.

Baca Juga: Perempuan di Banguntapan, Bantul Tewas di Kamar Mandi, Tidak Ditemukan Luka Bekas Penganiayaan

Terpisah, merketing HeHa Sky View Kapanewon Patuk Noer Wijayanti mengatakan, syarat penggunaan diskon cukup menunjukan KIA.

Kemudian divalidasi petugas tiket.

Satu KIA digunakan untuk satu anak, berlaku Senin sampai dengan Jumat.

“Jika telah divalidasi, pemegang KIA bisa masuk HeHa Sky View,” kata Noer Wijayanti. (gun/iwa)

Lainnya