Neutron Yogyakarta

Santri Pesawat Dukung Polisi Jaga Keamanan

Santri Pesawat Dukung Polisi Jaga Keamanan
KOMITMEN: Santri Pondok Pesantren Alquran Wates (Pesawat) saat deklarasi mendukung kepolisian memerangi kejahatan jalanan di halaman ponpes setempat.(DOK PP PESAWAT)

RADAR MAGELANG – Puluhan santri Pondok Pesantren Aquran Wates (Pesawat) memberi dukungan kepada kepolisian dalam memerangi kejahatan jalanan atau klithih. Mereka melakukan deklarasi, mendukung keadaan polisi dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban.

“Kasus kekerasan jalanan membuat kami sebagai masyarakat merasa tidak aman dan nyaman,” ucap Pengasuh Pesawat KH Ahmad Su’adi kemarin (31/3)
Ditegaskan, kasus kekerasan jalanan (klithih) yang terjadi cukup ironis dan memprihatinkan. Sebab, beberapa kasus yang terjadi juga melibatkan anak di bawah umur.

“Kekerasan ini harus dihentikan. Selamatkan anak anak kita jangan sampai menjadi korban, apalagi menjadi pelaku. Masyarakat juga berhak hidup aman dan tenteram,” tegasnya.

Menurutnya, bulan puasa menjadi momentum yang tepat untuk memerangi kejahatan dan kriminalitas. Umat muslim harus menjadi bulan ini sebagai bulan introspeksi diri, mewujudkan keamanan dan ketertiban di lingkungan keluarga dan masyarakat.

Santri dan pengasuh selama ini sudah menjalin kerja sama dengan kepolisian. Polisi juga sudah banyak ikut mendidik anak-anak dan mengedukasi dari upacara bendera, kedisiplinan hingga upaya bela negara.

“Melalui deklarasi ini kami berkomitmen selalu mendukung polisi menjaga masyarakat agar tetap aman dan kondusif. Seperti masa perjuangan, ponpes juga ikut dalam membela negara,” ungkapnya. (tom/laz/sat)

Lainnya

Exit mobile version