Neutron Yogyakarta

Waspada ! Covid 19 Kembali Menyebar di Singapura, Tercatat Ada 22 Ribu Kasus

Waspada ! Covid 19 Kembali Menyebar di Singapura, Tercatat Ada 22 Ribu Kasus
Virus Covid 19 (Google/@sehat negeriku)

RADAR MAGELANG – Penyebaran covid 19 di Indonesia pada awal Maret 2020 yang lalu menimbulkan keresahan dan ketakutan bagi masyarakat Indonesia karena ribuan orang dinyatakan meninggal dunia akibat virus berbahaya tersebut.

Dilansir melalui laman Instagram @katacoid, Kementrian Kesehatan (Kemenkes) Singapura melaporkan bahwa terjadi kenaikan infeksi covid 19 yang signifikan pada periode 19-25 November 2023.

Jumlah kasus yang tercatat naik dari 10.726 menjadi 22.094 pas Sleman sebelumnya.

Peningkatan ini terjadi dua kali lipat dari saat Pandemi lalu.

Kendati begitu, jumlah pasien Covid 19 yang dirawat di rumah sakit dan di unit perawatan intensif masih terkendali.

Baca Juga: Asam Sulfat vs. Asam Folat: Anies Baswedan Sindir Gibran, ‘Asam Folat dari Tanaman, Bukan dari Bengkel’

Menurut laporan Kementrian Kesehatan, lebih dari 70 persen kasus di Singapura per 27 November 2023 didominasi oleh varian virus EG.5 sub harus keturunannya HK.3.

“Hal ini disebabkan oleh banyak faktor, termasuk musim perjalanan di akhir tahun dan turunnya kekebalan penduduk,”ujar Kemenkes Singapura dikutip dari laman The Straits Times, Rabu (6/12/2023).

Tentu masyarakat berharap hak ini tidak terulang kedua kalinya sebab akan menimbulkan berbagai dampak negatif bagi kesehatan tubuh seseorang apalagi menjelang akhir tahun banyak pihak ingin menghabiskan waktu bersama keluarga.(mel)

Lainnya

Exit mobile version