Neutron Yogyakarta

ELANG JAWA DALAM TEKANAN SUPERBERAT

ELANG JAWA DALAM TEKANAN SUPERBERAT

RADAR MAGELANG – PSS Sleman dalam kondisi tidak stabil dan dalam tekanan berat saat melakoni laga tandang rasa kandang di Maguwoharjo International Stadium (MagIS).

Laga yang seharusnya digelar oleh Persis Solo sebagai tuan rumah di Stadion Manahan Solo itu harus bergeser. Lantaran Stadion Manahan dipakai gelaran Piala Dunia U-17. Maka, tim yang berjuluk Laskar Sambernyawa itu meminjam MagIS untuk sementara waktu.

Meskipun main di kandang sendiri, PSS tetap dalam tekanan. Luka baru akibat kalah dari Bali United 0-1 di kandang Jumat (3/11) belum terobati. Luka lama tim berjuluk Super Elang Jawa ini juga belum kunjung sembuh. Akibat hasil buruk di laga-laga sebelumnya.

Baca Juga: Preview Persis Solo v PSS Sleman: Asa Meraih Poin di Tengah Kesedihan

PSS mencatatkan sembilan laga terakhir tanpa kemenangan. Dengan catatan minor lima kali kalah, saat bertemu Borneo FC 0-1 (17/9), Arema FC 1-2 (30/9), Dewa United 1-3 (6/10), dan Persib Bandung 1-4 (28/10).
PSS hanya mendapatkan poin saat menahan seri Persebaya Surabaya 0-0 (26/8), PSM Makassar 1-1 (3/9), Madura United 1-1 (24/9), dan Persik Kediri 2-2 (21/10).

Kemenangan kali terakhir PSS terjadi 2,5 bulan lalu, di kandang Persita Tangerang 3-2, 18 Agustus lalu.
Nah, malam ini sejatinya saat yang tepat bagi tim asuhan Bertrand Crasson untuk bangkit. Apalagi kali ini mereka kembali main di kandang sendiri. Kemenangan wajib mereka raih. Masalahnya, tim tamu juga butuh kemenangan di laga ini. Karena berbarengan dengan momentum perayaan 1 Abad Persis Solo.Mereka tentu ingin memberikan kado spesial.

Pelatih PSS Sleman Bertrand Crasson mengaku sudah mempersiapkan laga kali ini dengan baik. Super Elja akan bermain dengan semangat tinggi untuk mendapat poin. Meskipun diakuinya, lawan kali ini adalah tim yang baik dan memiliki sejumlah pemain kunci. “Saat ini waktunya kami untuk mendapatkan poin,” ungkapnya.

Baca Juga: Prediksi Line-Up Persis Solo v PSS Sleman, Sama-Sama Hebat di Laga Perdana

Kiper PSS Sleman Anthony Pinthus juga mengatakan seluruh siap menyambut laga ini dan bertekad meraih poin. Para pemain berjanji akan bermain dengan sepenuh hati. Menurutnya, tidak semua pertandingan ada keberuntungan. Yang pasti di laga ini dia ingin menunjukkan tidak hanya beruntung, namun juga semangat kami demi pertandingan yang baik.

Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina juga menyebut di laga ini kedua tim harus bermain dengan keras dan ketat. Namun di laga ini tim Laskar Sambernyawa tetap mengincar kemenangan. Dia tidak mempermasalahkan tidak bertanding di kandang sendiri.”Secara persiapan sudah bagus,” bebernya.

Tekad yang sama disampiakan kiper Persis Solo Muhammad Riyadi. Para pemain sudah siap menjalankan intruksi pelatih demi meraih kemenangan.” Walaupun tanpa penonton, mudah-mudahan kami bisa mendapat tiga poin,” tandasnya.(ayu/din) 

 

Lainnya

Exit mobile version