Neutron Yogyakarta

Stadion Maguwoharjo Mulai Bulan Depan Sudah Direnovasi, PSS Sleman Terpaksa Pindah Kandang

Stadion Maguwoharjo Mulai Bulan Depan Sudah Direnovasi, PSS Sleman Terpaksa Pindah Kandang
JAGA BERSAMA: Stadion Maguwoharjo menjadi kandang tim PSS Sleman. Dengan kapasitas 31.000 kursi, stadion ini juga kerap menjadi tempat penyelenggaraan ajang sepak bola skala internasional.

RADAR MAGELANG – Renovasi Stadion Maguwoharjo ( MaGIS) dipastikan terlaksana mulai bulan depan.

Sehingga, segala aktifitas olahraga termasuk latihan tim sepakbola PSS Sleman pun terpaksa tidak boleh dilakukan di stadion tersebut.

Kepala UPTD Pengelolaan Stadion Maguwoharjo Sumali mengatakan, renovasi Stadion Maguwoharjo bakal dilakukan selama sepuluh bulan.

Atau dijadwalkan mulai tanggal 15 Desember 2023 sampai dengan 31 Oktober 2024.

Sumali menerangkan, bahwa selama renovasi itu, kandang skuad Elang Jawa itu harus steril dari segala aktifitas.

Baca Juga: Majukan Perusahaan Milik Daerah dengan Kemampuan Akademis

Termasuk untuk kegiatan olahraga yang berkaitan dengan tim sepakbola PSS Sleman. Seperti latihan maupun pertandingan.

“Stadion Maguwoharjo mulai ditutup 15 Desember 2023, harus clear and clean (bebas aktivitas olahraga),” ujar Sumali kepada Radar Jogja, Minggu (12/11).

Sebelumnya, Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo menyampaikan, perbaikan Stadion Maguwoharjo memang sudah menjadi program kerja Pemkab Sleman pada tahun 2023-2024.

Sehingga tahun lalu sudah diawali kegiatan rehabilitasi menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2023.

Kustini menegaskan, bahwa perbaikan stadion bernama lain Maguwoharjo International Stadium (MagIS) itu juga mendapat dukungan pemerintah pusat.

Lantaran Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPUPR) memasukkan Stadion Maguwoharjo sebagai salah satu dari 19 stadion di Indonesia yang mendapat perbaikan.

Baca Juga: 7 Manfaat Kesehatan Selada, Salah Satunya Membantu Menurunkan Kolesterol Tubuh

“Iya (direnovasi) dari Kementerian PUPR. Informasinya sudah masuk tahap ditenderkan oleh Kementrian dengan pagu sekitar Rp. 124 miliar,” beber Kustini.

Dia menyebut, Pemkab Sleman juga telah melakukan koordinasi serta survey kebutuhan dengan Tim verifikasi dari Kementerian PUPR pada bulan Agustus lalu.

Pertemuan tersebut guna mematangkan rencana revitalisasi Stadion Maguwoharjo.

Orang nomor satu di Sleman menuturkan, semua tahap pengerjaan mulai dari penyusunan Detail Engineering Design (DED) hingga proses pengerjaan bakal dilakukan seluruhnya oleh Kementerian PUPR.

Namun Pemkab Sleman telah mengusulkan item-item pekerjaan rehabilitasi dan renovasi.

Baca Juga: Melakukan Perjalanan Jauh Sendirian? Berikut Ini adalah Tiga Lokasi Wisata yang Terbaik untuk Anda

“Di antaranya pemasangan single seat, lighting, rumput, perbaikan fasad dan sarana pendukung, serta pengecatan tembok secara keseluruhan,” terang Kustini. (inu/bah)

Lainnya