RADAR MAGELANG – Kemenangan akhirnya bisa diraih PSS Sleman. Setelah 10 laga terakhir tanpa kemenangan selama tiga bulan lebih, tim berjuluk Super Elang Jawa itu meraih poin absolute usai menekuk PS Barito Putera 2-1 pada pekan 20 Liga 1 2023-2024 di Maguwoharjo International Stadium (MagIS), Minggu (26/11).
Dua gol PSS dilesakkan Johad Ayoub pada menit ke-33 dan Hokky Caraka (70′). Sementara sebiji gol Laskar Antasari- julukan Barito Putera dicetak Ekses Runtukahu pada menit ke-84. Tambahan tiga poin membawa PSS naik ke posisi 13 klasemen sementara dengan 23 poin.
Laga ini juga menjadi debut pelatih PSS Sleman Risto Vidakovic. Tak hanya itu, dua rekrutan anyar juga langsung diturunkan dalam laga yang digelar tanpa penonton ini. Meraka adalah Elvis Kamsoba, pemain asal Burundi dan Ajak Riak penyerang timnas Sudan Selatan berusia 22 tahun.Diturunkan di babak kedua, keduanya tampil cukup menjanjikan.
Kamsoba yang masuk menggantikan Esteban Viscarra tampil bagus di sektor gelandang. Dia turut andil besar dari gol yang dicetak Hokky yang memanfaatkan assit Abduh Lestaluluh. Sedangkan Ajak Riak tak kalah menawan. Dia bahkan nyaris mencetak gol memanfaatkan assit Kamsoba. Tendangannya membentur mistar gawang usai ditepis kiper Barito Putera Ega Rizky.
Ajak resmi diumumkan sebagai pemain asing Laskar Sembada tepat tiga jam sebelum pertandingan, kemarin (26/11). Penyerang berpostur 195 sentimeter ini menggantikan striker asal Ukraina, Yevhen Bokhasvilly.Yevhen kini berlabuh ke Sriwijaya FC.
Walaupun menang, Risto Risto Vidakovic masih belum puas dengan hasil ini. Karena timnya tidak begitu bermain bagus pada pertandingan hari ini. Secara umum kami mengontrol babak pertama. “Tetapi di babak kedua terutama di 15 menit terakhir akan menjadi evaluasi,” ucap pelatih asal Bosnia Herzegovina ini.
Baca Juga: Jihad dan Hokky Pastikan Debut Manis Risto, PSS Sleman Bungkam Barito Putera 2-1
Risto mengatakan, kemenangan ini sangat penting untuk memulihkan kepercayaan diri pemainnya. Risto meminta skuadnya untuk menikmati kemenangan secukupnya lalu kembali bekerja keras di pertandingan selanjutnya.
Gelandang PSS Sleman Tood Ferre sangat bersyukur atas hasil kemenangan di laga ini. Kemenangan ini berkat dari kerja keras semua pemain dan apa yang pelatih berikan di latihan sudah mereka menjalankannya di lapangan. “Semoga kami bisa bermain lebih baik lagi dan dapatkan hasil-hasil yang baik lagi,” tegasnya.
Pelatih Barito Putera Rahmad Darmawan mengucapkan selamat atas kemenangan PSS di laga kali ini. Meskipun kalah, dia tetap memuji perjuangan para pemainnya.”Tapi secara keseluruhan saya berterima kasih kepada pemain,” jelasnya.
Baca Juga: Starting Eleven PSS Sleman Menghadapi Barito Putera, Dua Pemain Asing Anyar Dicadangkan
Dalam pernyataan resmi klub, Ajak Riak mengaku bersemangat bergabung dengan PSS Sleman. Ia terkesan dengan sambutan baik seluruh elemen tim dan ingin menampilkan kemampuan terbaiknya hingga akhir musim nanti.”Semoga bisa menaikkan posisi tim ini di klasemen dan saya mencetak gol sebanyak mungkin,” ungkapnya.
Kamsoba yang diumumkan sebelumnya mengisi posisi yang ditinggalkan Kei Sano sebagai penyerang sayap.Sebelum bergabung dengan PSS, Elvis Kamsoba membela Sepahan FC yang berlaga di Persian Gulf Pro League selama satu musim. (ayu/din)