Neutron Yogyakarta

Ke Kota Atlas dengan Kepercayaan Diri Tinggi

Ke Kota Atlas dengan Kepercayaan Diri Tinggi
ADU TAJAM : Penyerang PSS Sleman Ajak Riak dan penyerang PSIS Semarang Carlos Fortes akan diuji ketajamannya dalam laga di Stadion Jatidiri Semarang, sore ini.ELANG KHARISMA DEWANGGA/RADAR JOGJA

RADAR MAGELANG – PSS Sleman percaya diri dalam laga menghadapi tuan rumah PSIS Semarang dalam pekan pekan ke-21 lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 2023/2024, di Stadion Jatidiri, Semarang sore ini. PSS datang ke Semarang dengan modal kemenangan 2-1 atas Barito Putera pekan lalu. Sementara tuan rumah berusaha mempertahankan posisi empat besar klasmen dengan poin 34.

PSS Sleman tentu ingin melanjutkan kemenangan guna mengangkat posisi di klasemen. Saat ini tim berjuluk Super Elang Jawa ini berada di posisi 13 dengan 23 poin. Pelatih PSS Sleman Risto Vidakovic membawa kekuatan penuh dalam lawatan ke kandang tim berjuluk Mahesa Jenar ini. Lini tengah juga semakin solid dengan duet Jihad Ayoub dan Wahyudi Hamisi. Meskipun lini belakang dianggap masih rapuh karena hanya mengandalkan Thales Lira.

Dua rekrutan asing yang dinilai langsung nyetel dengan tim berjuluk Super Elang Jawa ini dipastikan akan langsung diturunkan sebagai starter. Yaitu striker Ajak Riak dan gelandang Elvis Kamsoba. Penyerang muda PSS Sleman Hokky Caraka juga termotivasi untuk menambah pundi-pundi golnya.”Kami optimistis bisa meraih poin di Semarang,’’ ujarnya.

Baca Juga: Risto Vidakovic Inginkan PSS Sleman Raih Poin Maksimal di Jatidiri Semarang

Namun, pelatih berusia 54 tahun itu menyadari laga tandang ini akan menjadi laga yang sangat berat. Sebab tim berjuluk Mahesa Jenar itu banyak mengalami perubah pemain, pelatih, dan rencana pertandingan. Mereka bermain sangat berbeda sekali jika dibandingkan dengan dulu.”PSS harus bekerja keras untuk mendapatkan hasil positif di sini. Tetapi, Saya yakin 100 persen para pemain akan memberikan segalanya,’’ katanya.

Kiper PSS Sleman Anthony Pinthus mengaku sudah tidak sabar menghadapi pertandingan ini. Dia juga siap memberikan segalanya untuk mendapatkan tiga poin, meskipun dia sadar tekanan dari publik yang akan memenuhi Stadion Jatidiri Semarang juga akan sangat besar.

Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius mengaku sangat bahagia dapat kembali bermain setelah tiga minggu tidak bertanding. Secara persiapan timnya secarang sudah cukup bagus. Namun dia minta kepada seluruh pemain untuk tetap waspada. Setelah tiga minggu tidak bertanding, itu tentu tidak bagus karena terlalu panjang.

Baca Juga: Ajak dan Kamsoba Punya Skill Bagus, Bisa Diandalkan Bantu PSS Sleman

Gilbert memuji PSS Sleman adalah tim yang bagus. Apalagi dengan masuknya dua pemain asing dan pelatih barunya.Tentu, pemain PSIS harus fokus di laga ini apalagi ini bermain di Jatidiri di depan suporter. “Saya berharap dukungan dari suporter bisa membantu mendapat kemenangan,” tuturnya.

Penyerang PSIS Semarang Carlos Fortes juga mengaku secara persiapan para pemain juga sudah sangat siap. Karena mereka miliki jeda waktu yang cukup panjang untuk mempersiapkan pertandingan kali ini.”Semua pemain pasti akan menjalankan instruksi pelatih untuk memenangkan pertandingan,” tandasnya. (ayu/din).

Lainnya

Exit mobile version