Neutron Yogyakarta

12 Besar Cuma Awal, Targetnya Harus Bisa Lolos Liga 1, Pemain Tidak Boleh Santai

12 Besar Cuma Awal, Targetnya Harus Bisa Lolos Liga 1, Pemain Tidak Boleh Santai
MOMENTUM KEBANGKITAN: Para pemain PSIM Jogja merayakan gol yang dicetak oleh pemain muda Krisna Sulistia Budianto ke gawang Perserang Serang dalam pertandingan di Stadion Mandala Krida, (19/11).

RADAR MAGELANG –  Meski skuad tim Laskar Mataram sudah dipastikan lolos ke fase 12 besar, namun para penggawa PSIM Jogja belum bisa bersantai.

Manajer PSIM Jogja Razzi Taruna menyatakan, pencapaian ini bukanlah sebuah target akhir.

“Kami masih belum bisa santai. Babak 12 besar ini hanya permulaan. Masih banyak pekerjaan yang harus kami lakukan karena target kami bukan hanya 12 besar. Tapi lolos Liga 1,” ujarnya (10/12).

Baca Juga: Berikan Contoh, Dua Pertandingan Terakhir Pekan ke-22 BRI Liga 1 Dipimpin Wasit Asal Jepang

PSIM Jogja memang sudah memastikan diri untuk lolos ke fase 12 besar.  Perolehan 20 poin PSIM Jogja membuat Hariono dkk bisa mengamankan posisinya.

Perolehan poin tersebut membuat posisi Laskar Mataram untuk melaju ke babak 12 besar tidak dapat digeser oleh klub lain, yang berada di luar tiga besar.

Samlai pada pekan ke-13 Kompetisi Pegadaian Liga 2 2023/2024, Laskar Mataram masih bertengger dengan kokoh di peringkat dua klasemen sementara grup 2.

Disusul Malut United FC dengan perolehan 19 poin. Pada posisi keempat ada Nusantara United FC yang memiliki 13 poin. Dan selanjutnya ada Persikab Bandung dengan mengantongi 12 poin.

Baca Juga: Wajib Menang, Aji Santoso Tekankan Persikabo Harus Raih Tiga Poin Kontra Persita

Dan saat ini, masing-masing tim menyisakan dua laga. Kecuali NUFC yang hanya tersisa satu laga saja.

Atas pencapaian tersebut, Selaku Manajer tim PSIM Jogja, Razzi mangaku bersyukur atas kelolosan skuad tim Laskar Mataram ke fase 12 besar itu.

“Alhamdulillah dengan posisi ini PSIM bisa lolos ke 12 besar. Tapi kami tetap harus fokus karena masih memiliki dua laga sisa di fase grup ini,” tandasnya. (ayu/bah)

Lainnya