Neutron Yogyakarta

ACL Makin Membaik, Saddam Gaffar Ingin Segera Kembali Memperkuat PSS

ACL Makin Membaik, Saddam Gaffar Ingin Segera Kembali Memperkuat PSS
MANTAP: Penyerang muda PSS Sleman Saddam Gaffar. (Dok PSS)

RADAR MAGELANG – Penyerang muda PSS Sleman Saddam Gaffar mengaku berkeinginan sangat kuat untuk segera kembali turun ke lapangan untuk membela tim Super Elja. Sebab, saat ini cedera anterior cruciate ligament (ACL) yang menimpanya sudah semakin membaik.

Alhamdulillah puji syukur, cedera saya sudah semakin membaik. Sejauh ini perkembangan penyembuhan cedera saya sudah berada di angka 80 persen. Untuk latihan pemulihan, ada dua tahap yaitu sebelum dan sesudah saya kembali ke Sleman,” ujarnya (29/12).

Saddam Gaffar adalah salah satu pemain tim Laskar Sembada yang hanya baru bermain dua kali saja di kompetisi BRI Liga 1 musim lalu. Striker PSS Sleman ini kemudian menepi sampai akhir musim karena mengalami cedera ACL.

Baca Juga: Bawaslu Kebumen Kawal Ketat Distribusi Surat Suara

Kondisinya sempat semakin parah. Sebab, kabarnya penyerang muda ini kurang mendapat perawatan yang baik. Namun, akhirnya Saddam beruntung karena mendapat perawatan medis yang tepat.

Pada Januari lalu, pemain yang berusia 20 tahun ini sudah menjalani operasi restrukturisasi ACL di Rumah Sakit Premiere Bintaro, Tangerang. Saat ini kondisinya sudah semakin membaik.

Pemain kelahiran Jepara 24 September 2001 silam ini ternyata sudah melakukan latihan mandiri selama jeda kompetisi BRI Liga 1 2023/2024.

Baca Juga: Bentrokan Dua Partai di Sleman Timbulkan Korban Jiwa

Dia sangat antusias untuk bisa kembali bermain lagi. Olah karena itu, ia terus melakukan recovery untuk memperbaiki kondisi lututnya.

Beberapa materi latihan ringan sudah dijalankan oleh pemain yang sempat membela timnas U-19 tersebut.

“Di waktu libur ini, saya pun juga gunakan untuk berlatih meskipun tetap ada menikmati waktu liburnya juga sedikit. Semoga saya bisa segera kembali ke lapangan dan bisa membela PSS lagi,” kata Saddam.

Baca Juga: Kendaraan Bermotor Dilarang Melintas Kawasan Malioboro, Mulai Minggu Sore Hingga Pergantian Malam Tahun Baru

Mantan pemain PSS U20 ini juga menceritakan materi latihan yang ia lakukan selama jeda kompetisi dan ketika berlatih bersama tim PSS.

“Sebelum balik ke Sleman, saya fokus pada penguatan dan balance. Lalu setelah balik ke Sleman. Dan saya melanjutkan latihan gym, explosive, sama power dengan ditemani oleh tim medis PSS,” tandasnya. (ayu/amd)

Lainnya