Neutron Yogyakarta

Update Renovasi Stadion Maguwoharjo! Pekan Depan Kontraktor Bakal Beberkan Teknis Pengerjaan

Update Renovasi Stadion Maguwoharjo! Pekan Depan Kontraktor Bakal Beberkan Teknis Pengerjaan
Stadion Maguwoharjo (istimewa)

RADAR MAGELANG – Tahap renovasi Maguwoharjo International Stadium (MagIS) sudah direncanakan bergulir mulai awal tahun ini. Hanya saja, belum ada penjelasan secara rinci tentang apa saja yang akan direnovasi.

Kepala UPT Stadion Maguwoharjo Sumali mengatakan, pihaknya sampai saat ini belum menerima dokumen maupun desain renovasi MagIS. Sehingga dia pun belum dapat membeberkan secara rinci apa saja elemen yang akan direnovasi di kandang PSS Sleman tersebut.

Sumali menerangkan, pihak kontraktor renovasi MagIS baru akan melakukan PCM K2 atau menjelaskan tentang teknis pekerjaan proyek pekan depan. Tepatnya pada tanggal 9 Januari 2024 mendatang.

Baca Juga: Ratusan Rumah Alami Kerusakan Imbas Hujan Angin, Paling Banyak di Gunungkidul

“Saya sampaikan detailnya (tentang renovasi MagIS) setelah pegang dokumennya,” ujar Sumali kepada Radar Jogja, Kamis (4/1).

Sebagaimana diketahui, dalam proses renovasi Stadion Maguwoharjo segala aktivitas termasuk kegiatan tidak boleh dilakukan.

Baca Juga: Bikin Miris..! Restoran di Vietnam Ini Membunuh 300 Kucing Untuk Disantap

Adapun penutupan stadion tersebut dimulai dari tanggal 15 Desember 2023 sampai dengan 31 Oktober 2024 mendatang.

Sumali menegaskan, sejumlah perkantoran yang selama ini menginduk di MagIS pun juga sudah berpindah ke tempat lain. Seperti kantor UPT Stadion Maguwoharjo berpindah ke GOR Klebengan. Sementara untuk kantor KONI Sleman berpindah ke RS Medika Respati, Tajem.

Baca Juga: Mengintip Persiapan Pura Pakualaman Sambut Dhaup Ageng Putra Bungsu PA X, Capai 60 Persen Suasana Bernuansa Biru Putih Permintaan Mempelai

“Sesuai surat dari Kementerian PUPR melalui BPPW harus steril, termasuk area parkir yang ada di dalam gerbang,” ungkapnya.

Untuk informasi, renovasi MagIS merupakan salah satu program dari pemerintah pusat melalui Kementerian PUPR. Besar anggaran yang digelontorkan untuk renovasi Stadion Maguwoharjo mencapai Rp. 124 miliar.

Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo menyambut baik alokasi anggaran dan paket pekerjaan untuk renovasi dan rehabilitasi Stadion Maguwoharjo. Orang nomor satu di Bumi Sembada itu menegaskan, pemkab serius mendukung program rehabilitasi dan renovasi Stadion Maguwoharjo.

Baca Juga: Skuad Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Resmi Diumumkan, Berikut Daftarnya!!

Sebab, dengan adanya renovasi dan rehabilitasi tersebut. Menurut Kustini, akan semakin menguatkan komitmen pemerintah dalam mengembangkan olahraga di kabupaten Sleman.

“Harapannya setelah direnovasi, stadion Maguwoharjo ini semakin baik, semakin megah, dan menjadi kebanggaan kabupaten Sleman. Serta mendukung upaya pembangunan olahraga di kabupaten Sleman dan sekitarnya,” ucapnya. (inu/amd)

Lainnya

Exit mobile version